Senin, 31 Januari 2011

Kami dan Heritage and Organda Expo 2011

Heritage and Organda Expo 2011 alias HOE merupakan salah satu acara rutin yang diadakan setiap tahun oleh BEM STAN. Acara yang bertajuk dengan budaya ini diikuti oleh Organda yang ada di STAN, mereka semua bersaing dengan menampilkan ciri khas dan budaya masing - masing daerah melalui stand - stand yang menghadirkan makanan khas masing - masing daerah dan juga penampilan budaya daerah masing - masing. Acara ini diselenggarakan sehari penuh tepatnya kemarin 30 Januari 2011 dengan bintang tamu penari internasional DIDI NINI THOWOK yang penampilannya sungguh luar biasa dan menghibur semua yang datang pada malam kemarin.
Ini nih poster Heritage and Organda Expo 2011
HIMASURYA sendiri juga menampilkan penampilan yang bisa dibilang dengan dana yang pas - pasan tapi hasil yang lumayan. Bagaimana tidak, yang lain menyewa kostum ataupun membawa properti asli sedangkan kami hanya bermodalkan kardus dan barang bekas lainnya. Penampilan kami bercerita tentang Asal Usul Nama Kota Surabaya tercinta yang disusun dengan parodi dan dialek khas yang tidak pernah terlupa, Jancok. Paling tidak kami mampu menghibur penonton di Lapangan A sore itu dan masuk nominasi lima besar loooo yeaaay.

stand HIMASURYA :)
para pemain Heritage penampilan budaya

selesai tampil Heritage




Selain itu juga ada Putra - Putri Daerah yang mana HIMASURYA diwakili oleh Pojoh a.k.a Afgan dan Emi a.k.a Emiong. Mereka berdua juga tampil memuaskan meskipun tidak juara tetapi mereka mampu masuk sepuluh besar. Congrats kalian berdua :)

Pojoh yang berbusana putih dan Emi yang berwarna hijau





Selain menampilkan penampilan budaya dan PPD, HIMASURYA juga menampilkan stand makanan yang menjual makanan khas Surabaya. Entah pengunjung HOE yang kelaparan atau makanan nya yang enak dalam sekejap mata panganan khas SUROBOYO ini ludes semua. Bahkan sampai masak lagi untuk menyetok isi stand ckckckck rakus semuanya haha


Ini nih menu - menu yang tersedia di stand kami HIMASURYA dalam HOE 2011.
Ada Gado - Gado GANG DOLLY *frontal banget namanya* haha, 
Ada Lontong Moto GP *sebenarnya sih hanya lontong balap* haha,
Ada Srawut Mawut *belum sempet nyoba* huks,
Es C4OH *aslinya es cao sih, alay banget yah* hehe
dan terakhir ada Es Klopo Bocor alias Es Kopyor.
Namanya memang tidak ada yang jelas tapi mampu menghipnotis pengunjung untuk meramaikan dan meludeskan isi stand kami yang membuat stand kami tutup lebih cepat ketimbang stand Organda lainnya.



Itulah seklumit cerita tentang Heritage and Organda Expo 2011 yang dihelat kemarin.
Meskipun harus begadang semaleman di Lapangan A, meskipun harus memperawani jalanan Jakarta di pagi buta, meskipun harus nongkrong di pasar Kebayoran Lama, meskipun harus diikat untuk menjadi properti pohon Gunung kelud, meskipun hanya tidur satu setengah jam, meskipun akhirnya ngga sempat mandi sebelum kuliah,
Saya bangga menjadi bagian dari keluarga HIMASURYA, saya bangga menjadi AREK SUROBOYO, dan saya bangga menjadi Warga Negara Indonesia yang mempunyai beragam budaya dari Sabang sampai Merauke.

Semoga bertemu dengan Heritage and Organda Expo 2011 :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar