Kamis, 24 November 2011

Ketika Indonesia Raya Berkumandang

Sumpah Pemuda, sebuah peristiwa sejarah yang menjadi titik dasar perjuangan para pemuda Indonesia. Dalam peristiwa yang bersejarah tahun 1928 itu berkumandanglah sebuah lagu melalui lantunan biola seorang Wage Rudolf Supratman.

Lagu tersebut telah membuat semangat membara para pemuda pejuang kemerdekaan untuk mengusir penjajah dan membuat penjajah berang. Lagu tersebut sempat dilarang oleh para penjajah tetapi para pemuda saat itu tetap gigih menyanyikannya ketika diadakannya pertemuan ataupun rapat. Sampai pada tanggal 17 Agustus 1945 ketika Indonesia menyatakan merdeka dari penjajah, lagu tersebut akhirnya ditetapkan menjadi lagu kebangsaan Indonesia sebagai perlambang kesatuan bangsa.

Selasa, 18 Oktober 2011

"Dimanakah Kau Berada"




Dinda... di manakah kau berada. . . .


Rindu aku ingin jumpa. . . . 


Meski lewat nada. . . . 


#nowplaying Katon Bagaskara - Dinda Dimana


Tembang lawas dari Katon Bagaskara melantun di earphone mengiringi malam selasa yang sedikit gerah ini. Lagu lawas Katon ini mengingatkanku pada masa lalu, masa - masa ketika aku masih kecil, masa - masa di saat handphone dan laptop belum booming pada zaman tersebut terlebih lagi yang namanya internet, masih menjadi kebutuhan yang sangat mewah di kala itu. Hiburan saat itu hanya sebatas televisi layar cembung dengan TVRI sebagai stasiun televisi yang menjadi pedoman televisi - televisi swasta. Hiburan lainnya adalah media cetak. Koran dan majalah masih merajai kala itu, mulai dari koran murahan sampai yang diperuntukkan untuk kalangan elit pun tersedia. Tak hanya itu, majalah sendiri juga mempunyai klasifikasi pangsa sendiri - sendiri sesuai pembacanya masing - masing. Dari majalah Trubus dan majalah Times untuk pebisnis dan politikus, majalah Aneka Yess dan Kawanku yang mengincar remaja sebagai sasaran pembacanya hingga majalah anak - anak yang didominasi Majalah Mentari, XY Kids, hingga Majalah Bobo.

Selasa, 04 Oktober 2011

38 lebih baik daripada hanya 36


Sudah seminggu lebih kembali menjalani rutinitas membosankan seperti bulan - bulan sebelumnya, nunggu jarkom kuliah, mantengin laptop, dan juga tidur seharian. Sudah seminggu juga perkuliahan di kampus ini mulai menggeliat, tentunya dengan kelas baru, teman - teman baru, mata kuliah baru, dan juga dosen baru. Tetapi bukan itu semua yang bakalan dijabarkan di sini, bukan itu.

Tanggal 20 Oktober 2011 mungkin tanggal yang biasa saja bagi sebagian orang. Tapi bagi kami yang menggantungkan masa depan dari perkuliahan gratis ini merupakan hari yang bisa dibilang campur aduk. Ada yang berbangga dapat lanjut dengan IP yang memuaskan dan juga ada pula yang harus berhenti sampai di situ saja. Angkatan kami hilang 28 orang dalam sekejap saja setelah bersama - sama selama setahun dengan teman - teman sekelasnya masing - masing. Kelas kami pun juga menjadi salah satu korbannya. Dua dari tiga puluh delapan orang yang ada di kelas kami harus menghentikan perjuangannya untuk lulus walaupun mereka berkeinginan lain.

Selasa, 23 Agustus 2011

Mari Bung Rebut Kembali!



Hari ini tanggal 23 Agustus 2011, sudah hampir seminggu Indonesia menikmati umurnya yang ke- 66 yang kalau dalam ukuran umur manusia telah memasuki masa senja. Masa senja biasanya ditandai tentunya dengan menopouse atau berkurangnya fungsi dari organ – organ yang ada di dalam tubuh. Selain itu, seseorang yang berada dalam masa senja biasanya tinggal leyeh – leyeh sambil menikmati segala jerih payahnya dulu di kala muda.

Lalu bagaimana jika suatu negara yang memasuki masa senja seperti manusia pada umumnya, apakah negara tersebut dapat leyeh – leyeh seperti manusia menikmati masa senja?


Selasa, 02 Agustus 2011

I'm Sorry I Can't Be Perfect


Hey, dad look at me
Think back and talk to me
Did I grow up according to plan?
And do you think I'm wasting my time doing things I wanna do?
But it hurts when you disapprove all along
And now I try hard to make it
I just want to make you proud
I'm never gonna be good enough for YOU

Senin, 18 Juli 2011

Berbukalah Dengan Yang (Tidak) Manis

Sebentar lagi Ramadhan. Di bulan puasa itu, sering kita dengar kalimat ‘Berbuka puasalah dengan makanan atau minuman yang manis,’ katanya. Konon, itu dicontohkan Rasulullah saw. Benarkah demikian?
Dari Anas bin Malik ia berkata :  
“Adalah Rasulullah berbuka dengan Rutab (kurma yang lembek) sebelum shalat, jika tidak terdapat Rutab, maka beliau berbuka dengan Tamr (kurma kering), maka jika tidak ada kurma kering beliau meneguk air.” (Hadits riwayat Ahmad dan Abu Dawud)
Nabi Muhammad Saw berkata : “Apabila berbuka salah satu kamu, maka hendaklah berbuka dengan kurma.Andaikan kamu tidak memperolehnya, maka berbukalah dengan air, maka sesungguhnya air itu suci.”
Nah. Rasulullah berbuka dengan kurma. Kalau tidak mendapat kurma, beliau berbuka puasa dengan air.
Samakah kurma dengan ‘yang manis-manis’? Tidak. Kurma, adalah karbohidrat kompleks (complex carbohydrate).
Sebaliknya, gula yang terdapat dalam makanan atau minuman yang manis-manis yang biasa kita konsumsi sebagai makanan berbuka puasa, adalah karbohidrat sederhana (simple carbohydrate).
Darimana asalnya sebuah kebiasaan berbuka dengan yang manis? Tidak jelas. Malah berkembang jadi waham umum di masyarakat, seakan-akan berbuka puasa dengan makanan atau minuman yang manis adalah ’sunnah Nabi’.
Sebenarnya tidak demikian. Bahkan sebenarnya berbuka puasa dengan makanan manis-manis yang penuh dengan gula (karbohidrat sederhana) justru merusak kesehatan.
Dari dulu saya tergelitik tentang hal ini, bahwa berbuka puasa ‘disunnahkan’ minum atau makan yang manis-manis. Sependek ingatan saya, Rasulullah mencontohkan buka puasa dengan kurma atau air putih, bukan yang manis-manis.
Kurma, dalam kondisi asli, justru tidak terlalu manis.
Kurma segar merupakan buah yang bernutrisi sangat tinggi tapi berkalori rendah, sehingga tidak menggemukkan (data di sini dan di sini). Tapi kurma yang didatangkan ke Indonesia dalam kemasan-kemasan di bulan Ramadhan sudah berupa ‘manisan kurma’, bukan lagi kurma segar. Manisan kurma ini justru ditambah kandungan gula yang berlipat-lipat kadarnya agar awet dalam perjalanan ekspornya. Sangat jarang kita menemukan kurma impor yang masih asli dan belum berupa manisan. Kalaupun ada, sangat mungkin harganya menjadi sangat mahal.
Kenapa berbuka puasa dengan yang manis justru merusak kesehatan?

Selasa, 05 Juli 2011

Fix, Pengumuman Pendaftaran USM STAN 2011

Akhirnya setelah ditunggu - tunggu oleh banyak khalayak sekalian, Pengumuman Pendaftaran USM STAN Tahun 2011 muncul. Ada yang sedikit berbeda dengan persyaratan dan tata cara dalam USM STAN 2011 ini, mulai dari pendaftaran yang dikirim, bertambahnya tes - tes yang harus dilalui dan yang paling sensasional adalah pendaftaran tahun ini hanya dikhususkan untuk penerimaan jenjang Diploma 1. 

Untuk lebih jelasnya silakan cek di  http://bit.ly/mnpTgi
Semoga bermanfaat :)

Sabtu, 02 Juli 2011

Kenun, Bocah Kelas Lima SD yang Menginspirasi

Pastinya semua kebingungan dengan judul di atas, apa maksud dari judul tersebut bukan? Itu merupakan salah satu judul Film Televisi yang ditayangkan salah satu televisi swasta tahun lalu dan diputar ulang Jum'at siang kemarin. Berbeda dari FTV - FTV sebelumnya yang hanya bercerita tentang drama percintaan, Kenun menceritakan perjuangan anak kecil yang ingin mengetahui kabar dari ibunya, menceritakan ketimpangan hidup di ibukota, menceritakan tentang kejamnya hidup ibukota.

Ceritanya bermula dari seorang anak kecil bernama Muhammad Ainun atau yang sering disapa Kenun oleh warga sekitar yang merupakan anak kelas 5 SD yang tinggal bersama kakek dan neneknya di sebuah dusun di Pacitan, Jawa Timur. Ayahnya telah meninggal dunia dan ibunya menjadi TKW ke Arab Saudi. Sudah dua bulan ibunya tidak mengirimkan kabar sama sekali seperti bulan - bulan sebelumnya. Kenun menjadi sangat cemas terlebih di media massa saat itu santer terdengar kabar TKW Indonesia yang menjadi korban penyiksaan majikannya sendiri.

Kenun tak tinggal diam, dia berusaha mencari ibunya kalau perlu hingga Arab Saudi. Otomatis tindakan Kenun ini ditolak oleh kakek neneknya, oleh guru dan teman - temannya, bahkan oleh perangkat desa setempat karena tidak mungkin bocah ingusan seperti itu dapat dilepas sendiri untuk mencari ibunya. Hanya guru agamanya sajalah yang merestui perjuangan Kenun.

Minggu, 19 Juni 2011

Delapan Puluh Empat Tahun Persebaya Surabaya

18 Juni 2011 kemarin tepat 84 tahun berdirinya klub kebanggaan kota kita PERSEBAYA 1927. Usia yang cukup tua untuk klub sepakbola di negara kita ini. Pelaksanaan HUT Persebaya 1927 yang ke- 84 tahun lebih ditonjolkan dengan kegiatan - kegiatan sosial diantaranya, donor darah massal, menyambangi legenda hidup Persebaya Rusdi Bahalwan yang sedang terbaring sakit dan yang terakhir adalah acara Go Green, yaitu penanaman bakau di daerah Wonorejo. Sehari sebelumnya, para suporter Bonek juga menggelar acara memperingati ulang tahun Persebaya 1927 di Balai Pemuda. Di antaranya dalam bentuk  pameran foto hasil karya para Bonek sendiri. Kemudian launching buku, serta festival band yang menghadirkan bintang tamu Roy “Boomerang”.

Kita tahu Persebaya yang notabene menjadi salah satu pendiri PSSI merupakan klub fenomenal dengan Bonekmania sebagai pendukung yang sangat loyal. "Dimana kau berada, di situ kami ada. Karena kami Bonekmania". Yap, yel - yel itu lah yang bisa menggambarkan Bonekmania, sangat peduli dengan Persebaya 1927 dan selalu mendukung dimana pun Persebaya bermain tanpa terkecuali.


Persebaya merupakan tim yang sangat fenomenal. Mulai dari Juara Liga Indonesia dua kali, menampilkan gaya sepak bola gajah lawan Persipura saat era Perserikatan tahun 1988, mogok bermain saat lawan PKT Bontang tahun 2002 yang berimbas dengan penurunan kasta ke Divisi 1, mengundurkan diri dari babak delapan besar tahun 2005 yang membuat di skors selama 16 bulan meskipun akhirnya diubah menjadi degradasi ke Divisi 1.


Carut marut yang sedang bergejolak di negara kita juga berimbas terhadap Persebaya. Merasa dirugikan dengan ISL 2009/2010 kemarin yang dirasa ada skenario untuk meloloskan Pelita Jaya dengan menunda pertandingan Persebaya vs Persik sampai tiga kali dan berujung degradasi. Akhirnya Persebaya dengan Saleh Mukadar selaku ketua memutuskan untuk keluar dari Liga Indonesia dan bergabung dengan Liga Primer Indonesia, kompetisi 'breakaway' profesional yang tidak menggantungkan hidupnya dengan APBD.

Jumat, 10 Juni 2011

Uang Uang dan Uang

Melihat pemberitaan di televisi tentang artis yang liburan ke luar negeri, politisi pun bisa melenggang ke luar negeri tanpa masalah dengan alasan studi banding. Mau kemana mana sepertinya tinggal berangkat, tak perlu memikirkan berapa uang yang dibutuhkan untuk itu semua. Terkadang iri juga melihat mereka - mereka yang banyak uang bisa keliling kemana saja tanpa bingung dengan uang yang ada, lah aku untuk pulang pergi Jakarta-Surabaya saja harus mikir lebih dari dua kali agar cukup dengan uang yang seadanya. 


Semua itu karena uang. Sangat benar pepatah lama yang berkata bahwa UANG bukanlah segalanya tapi segalanya membutuhkan UANG. Dengan uang yang bergelimang, mungkin memang mudah memenuhi semua kebutuhan yang ada atau  lebih tepatnya memenuhi semua keinginan. Tetapi bagaimana jika kekurangan uang? dapatkah semua keinginan kita terpenuhi? jawabannya adalah tidak, bahkan untuk memenuhi kebutuhan hidup sehari - hari saja mungkin tidak cukup.

Rabu, 04 Mei 2011

Pohon, Daun dan Angin

Pohon, Daun dan Angin 
Oleh: Azallea Lesmana
Jika Kau menginginkan cinta dari seseorang, tunjukkan cintamu. Cinta tidak membutuhkan keraguan, Tunjukan saja!!
POHON
Alasan mengapa orang-orang memanggilku “Pohon” karena aku sangat baik dalam menggambar pohon. Setelah itu, aku selalu menggunakan gambar pohon pada sisi kanan sebagai trademark pada semua lukisanku. Aku telah berpacaran sebanyak 5 orang wanita ketika aku masih di SMA.
Ada satu wanita yang aku sangat aku cintai, tapi aku tidak punya keberanian untuk mengatakannya. Dia tidak memiliki wajah yang cantik, tubuh yang sexy, dsb, dia sangat peduli dengan orang lain dan religius tapi dia hanya wanita biasa saja.
Aku menyukainya, sangat menyukainya, menyukai gayanya yang innocent dan apa adanya, kemandiriannya, aku menyukai kepandaiannya dan kekuatannya. Alasan aku tidak mengajaknya kencan karena aku merasa dia yang sangat biasa dan tidak serasi untukku. Aku juga takut, jika kami bersama semua perasaan yang indah ini akan hilang. Aku juga takut kalau gosip-gosip yang ada akan menyakitinya. Aku merasa dia adalah “sahabatku” dan aku akan memilikinya tiada batasnya dan aku tidak harus memberikan semuanya hanya untuk dia.
Alasan yang terakhir, membuat dia menemaniku dalam berbagai pergumulan selama 3 tahun ini. Dia tahu aku mengejar gadis-gadis lain, dan aku telah membuatnya menangis selama 3 tahun.
Ketika aku mencium pacarku yang kedua, dan terlihat olehnya. Dia hanya tersenyum dengan berwajah merah dan berkata “lanjutkan saja” dan setelah itu pergi meninggalkan kami. Esoknya, matanya bengkak.. dan merah… Aku sengaja tidak mau memikirkan apa yang menyebabkannya menangis, but…

Kamis, 28 April 2011

Info Perguruan Tinggi Kedinasan di Indonesia

Selain Perguruan Tinggi yang sering terdengar gaungnya untuk didaftar, ada juga Perguruan Tinggi Kedinasan yang tidak kalah bagusnya untuk didaftar. Perguruan Tinggi Kedinasan (PTK) ini di bawah naungan Kementrian - Kementrian Republik Indonesia, berikut beberapa PTK yang tersebar di Indonesia:

1. STIS (Sekolah Tinggi Ilmu Statistik) – di bawah Badan Pusat Statistik, pendaftaran online (4 april s.d. 20 Mei 2011 di www.stis.ac.id). Lokasi kuliah Jakarta.

2. AKAMIGAS-STEM – Akademi Minyak dan Gas Bumi di bawah Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral RI. Lokasi kuliah Cepu, Jawa Tengah (Kawasan Rig dan pengeboran minyak) – Info bisa dilihat di www.akamigas-stem.esdm.go.id

3. MMTC –  Sekolah Tinggi Multi Media Training Center di bawah Kementerian Komunikasi dan Informatika RI (Kemenkominfo), pendaftaran online (21 Februari s.d. 11 Agustus 2011 di www.mmtc.ac.id). Lokasi kuliah di Yogyakarta

4. STSN – Sekolah Tinggi Sandi Negara – di bawah Lembaga sandi Negara, pendaftaran online diwww.stsn-nci.ac.id Lokasi kuliah di Bogor

Minggu, 24 April 2011

Kampusku Sayang, Kampusku Malang

X: Waduh, sekarang sudah gede ya? kuliah dimana?
Y: STAN om.
X: Wah keren, jurusan apa emang?
Y: Pajak om.
X: Wah, penerusnya Gayus berarti nanti ya 
Y: Erggh..

Percakapan di atas adalah salah satu contoh yang sering saya dapatkan ketika orang - orang bertanya di mana saya kuliah. Ujung - ujungnya selalu dan selalu disangkutpautkan dengan yang namanya Gayus Tambunan. Yap, Gayus Tambunan, pegawai pajak golongan tiga yang sejak tahun 2010 kemarin selalu menghiasi layar kaca televisi. Bukan untuk bermain film, apalagi syuting sinetron stripping melainkan karena keterkaitannya dalam kasus mafia pajak di negeri ini.

Karena nila setitik, rusak susu sebelanga. Sepertinya peribahasa tersebut sangat cocok diungkapkan untuk kasus Gayus ini. Dari instansi tempat dia bekerja di Direktorat Jendral Pajak hingga kampus tempat menimba ilmunya terdahulu, Sekolah Tinggi Akuntansi Negara semua kena getahnya tak terkecuali.

Kamis, 21 April 2011

dua puluh satu april

dua puluh satu april,
kartini kembali menggema,
rias - rias pengantin pun ramai,
dengan anak tk yang antusias memakai kebaya,


dua puluh satu april,
kartini berteriak emansipasi,
menyerukan persamaan gender,
antara lelaki dan kaumnya wanita,


dua puluh satu april,
wanita yang dulu dianggap lemah,
menuntut emansipasinya,
menuntut disamaratakan dengan kaum adam,


dua puluh satu april,
gaung emansipasi selalu terdengar,
tapi, apakah memang benar kesamaan gender itu terlaksana?
parkir mobil khusus wanita,
gerbong kereta khusus wanita,
pintu antrean transjakarta khusus wanita,
apakah itu yang namanya emansipasi?


dua puluh satu april,
kartini menyerukan emansipasi,
bukan untuk pengeksklusifan diri kaum wanita,
bukan juga untuk mendapatkan perlakuan istimewa,
apakah emansipasi itu gagal?


dua puluh satu april,
kartini menyerukan emansipasi.


Selamat Hari Kartini :)

Senin, 18 April 2011

Kulit Lupa Akan Kacangnya

Siapa sih yang ngga tahu pepatah lama kacang lupa akan kulitnya? Dari anak kelas 1 SD sampai kakek - kakek penjual rujak buah juga tahu arti pepatah lama tersebut. Tetapi bagaimana dengan kulit lupa akan kacangnya? Pasti kalian semua yang mendengarnya berpikir yang ngomong pepatah itu pastilah bodoh atau lebih halusnya sih ngga tamat sekolah dulunya. Eh tapi tunggu dulu, pepatah yang sekiranya terbalik itu ternyata benar - benar ada faktanya di dunia ini.


Semula berawal dari keharusan untuk kuliah di kota orang yang katanya kota megapolitan pusat dari segala pusat kegiatan di Indonesia. Mau apa aja di Jakarta semuanya ada, dari ngelihat gedung - gedung pencakar langit hingga rumah kolong jembatan pun ada, dari mobil jenis terbaru yang di launching hingga metro mini gak layak pakai pun menjamur di kota ini, dari Mall mewah nan megah di pusat kota hingga pasar tradisional kumuh yang terkadang kiosnya dibuat tempat tinggal pun ada. Tetapi bukan itu yang dibahas di sini, bukan gedung pencakar langit, bukan rumah kolong jembatan, bukan mobil baru launching ataupun metro mini ngga layak jalan, bukan juga mall mewah apalagi kios pasar tradisional yang merangkap tempat tinggal, bukan itu semua yang bakal dibahas dalam pepatah terbalik ini. *trus apa guna ngoceh panjang lebar itu juga -_______-*

Jumat, 15 April 2011

so sorry

masih belum bisa buat ortu bilang ke temen - temennya 'itu anakku, dan aku bangga' so sorry mam, pap :(

@nendisiapa's quote

Rabu, 13 April 2011

antartika


"bila kau terima aku kan mencoba mengajakmu tuk terbang ke angkasa, ke ujung dunia tujuh benua lima samudera sampai antartika"
Soulvibe - Antartika

Sabtu, 09 April 2011

air air air

air air air
ember kosong mencuri tenang dari tidurku 

lagi lagi bingkai mimpi kehilangan satu sudut
percuma aku bangun yang kulihat hanya bumi menangis sendu
air berteriak sampai kering 
detak jantung hutan berhenti ditusuki ranting kering
penyakit datang berakhir kematian 
bukan karena perang tapi langka-nya air bersih
kotori saja bumi kita biar senang puaskan diri sendiri

habiskan sumber mata air kita buat cepat dunia binasa
apakah itu keinginan kita 

apa yang telah kita lakukan pada bumi kita 
sampai kapan aku butuh nafas untuk berhati bersih
bumi rindu penyelamat air kehidupan 
apakah anda penyelamat itu 
ayo beri air pada anak cucu 
tapi . . .
bukan air mata


seklumit puisi dalam lagu Slank - Krisis Air

Diam Tanpa Ampas

Siapa sih yang ngga tau Metro TV? Salah satu televisi swasta nasional gitu yang slalu nyiarin berita - berita nasional maupun internasional secara up to date tiap harinya.


Kali ini, ceritanya kita anak satuki pajak Sekolah Tinggi Akuntansi Negara diundang untuk menjadi audience di salah satu program berita Metro TV, yaitu Today's Dialogue yang live dari pukul 21.30-22.30. Bisa dibayangin dong nanti pulangnya malem - malem gitu takut kan ntar kalo ada banci yang godain *cihhh*. Untungnya pihak Metro TV siap sedia menjemput dan mengantarkan kami kembali ke kampus STAN.


Pukul 19.00 mayoritas udah pada kumpul di Bendungan STAN dan menunggu beberapa yang belum datang. Mobil - mobil Metro TV pun sudah stand by siap mengantar kami. Setelah dirasa cukup langsung mobil - mobil ini berangkat menuju gedung Metro TV seperti arak - arakan pengantin baru hahaha #abaikan.

Jumat, 01 April 2011

Dynamics Views For Blogger

Haloo guys, today we will talk about design view for us, blogger. Actually this is my first post in English so I'm so sorry if my English was poor.


Everyone has known that blog can show our expression, imagine our mind, and learn about something new. There was a good news for blogger that used blogspot.com for their blog. Now, the viewer can enjoy the new view from our blog. Blogspot.com has made new dynamic view to make our blog more beautiful and cool. 


The dynamics view will work when the all following requirement are true:

Rabu, 30 Maret 2011

Sholat dan Efeknya terhadap Kesehatan

Sering kali orang "menggampangkan" waktu sholat, ntar lah... bentar lagi... atau apapun. Tapi taukah Anda? Gerakan yang Anda selalu lakukan ketika salat, baik itu rukuk, sujud, maupun duduk merupakan gerakan yang paling proporsional bagi anatomi tubuh manusia. Bahkan dari sisi medis, salat merupakan obat dari berbagai jenis penyakit.

Ilmuwan China yang belajar Pengobatan ilmu cina pun mengungkapkan berbagai macam manfaat salat bagi kesehatan berdasarkan waktu pelaksanaannya.


Berikut penjabaran Sholat dalam perspektif Pengobatan Ilmu Cina

Pengakuan ’’Memalukan’’: Saya Suka Surabaya

”Surabaya itu panas, rata, jelek, dan macet.” Lho, nanti dulu… Itu kedengarannya lebih mirip seperti Jakarta.


Bagi banyak orang Malaysia, Surabaya sebagai kota terbesar kedua di Indonesia adalah sebuah misteri. Yang jelas, banyak pebisnis kita (Malaysia) yang langsung terbang ke Jakarta hanya untuk merasakan beratnya kebesaran dan kompleksitas ibu kota tersebut. Bahkan, orang Jakarta biasanya meremehkan kota yang disebut sebagai Kota Pahlawan itu. Seperti yang disampaikan seorang warga Kebayoran, ”Surabaya itu panas, rata, jelek, dan macet.” Lho, nanti dulu… Itu kedengarannya lebih mirip seperti Jakarta.

Hanya, beberapa pekan lalu, seorang tokoh kebudayaan Indonesia mencoba meyakinkan saya bahwa tidak ada apa-apa yang bisa saya dapatkan dari Surabaya. Dia bahkan memberikan penilaian sangat spesifik. Mengulangi kata ”tidak ada apa-apa” dengan penuh ketegasan. Komentar tersebut membuat saya harus memberikan pengakuan yang ”memalukan”: Saya suka Surabaya. Dan, saya sangat menyukainya, walaupun saya tidak bisa makan rawon, sup daging sapi yang menjadi makanan kondang Jawa Timur Dengan populasi lebih dari tujuh juta orang, dari Gresik di sisi utara hingga Sidoarjo di sisi selatan, Surabaya adalah sebuah kota yang bersiap untuk berbisnis. Sebagaimana ”kota-kota kedua” lain di seluruh dunia, seperti Chicago, Manchester, dan Osaka, kota ini tangguh, sungguh-sungguh, dan blak-blakan. 

Dengan kepemimpinan koran lokal Jawa Pos, ada nuansa komunal dan kebersamaan yang kuat di kota ini. Sebuah kualitas yang sangat saya rasakan dalam diskusi dua jam di Graha Pena, kantor pusat Jawa Pos yang bersinar. Di sana saya bergabung dengan banyak penulis dan pemikir hebat kota tersebut, termasuk Profesor Budi Darma yang punya banyak kepedulian. Saya suka sekali ketika dia menyebut saya sebagai ”diplomat kantong teh”. Komentar itu membuat saya sempat termenung sejenak. Kantong teh? Dia kemudian menjelaskan bahwa saya adalah orang yang sangat membenamkan diri dengan lingkungan sekitar, seperti layaknya kantong teh. Aha! Seperti yang saya bilang, Surabaya adalah kota yang sangat blak-blakan. Kota ini juga sangat mengakar. Secara harfiah, karena di sini ada banyak sekali tanaman, pepohonan, dan tumbuh-tumbuhan di mana-mana. Kota ini lebih rapi, lebih bersih, dan lebih teratur. Cukup berbeda dengan Jakarta yang menyesakkan. Obsesi kota ini terhadap penanaman pohon telah memberikan hasil luar biasa. Pertama, itu menjadikan kota ini lebih sejuk. Selain itu, program penanaman pohon telah memperkuat dan mempertegas rasa kepemilikan. Pujian harus diberikan kepada sang Wali Kota Ibu Risma (Tri Rismaharini). Mantan administrator yang menjadi politikus itu tangguh dan tidak banyak basa-basi. Dalam sebuah acara halal bihalal di pinggiran kawasan prostitusi ”legal” Dolly, saya mendengar Ibu Risma berbicara, berganti-ganti menggunakan bahasa Indonesia dan Jawa. Dia rendah hati dan humoris. Dia menegaskan harapan kepada masyarakat untuk menjadi ”pemain”, bukan sekadar ”penonton”, dalam pertumbuhan Surabaya yang mengesankan. Dia lantas mengutip Financial Times (yang membuat saya takjub), yang baru-baru ini menyatakan Surabaya sebagai salah satu kota termurah di Asia. Benar saja, pertumbuhan Surabaya yang 7,5 persen mengalahkan rata-rata nasional yang 6 persen. Lebih lanjut, GDP (Gross Domestic Product) Jawa Timur bakal menyalip Jakarta pada 2015, ketika kebijakan-kebijakan desentralisasi mulai menunjukkan hasil. 

Surabaya adalah sebuah sentral penghubung nasional, dengan lebih dari 40 penerbangan sehari ke Jakarta, dan tak terhitung lagi penerbangan frekuensi tinggi ke Balikpapan, Makassar, Denpasar, dan Ambon. Banyaknya pusat perbelanjaan di Surabaya juga mencerminkan kemakmuran dan bertumbuhnya daya beli masyarakatnya. Contohnya Tunjungan Plaza di tengah kota, yang penuh dengan orang mengunjungi Louis Vuitton, Zara, dan Batik Keris. Pemandangan serupa terlihat di bagian barat kota yang dikelilingi sejumlah lapangan golf dan komunitas berpagar. Mal-mal di sana pun dibanjiri manusia. Pada hari ketika saya meninggalkan kota, ada liputan besar di koran-koran lokal tentang pembukaan pusat perbelanjaan raksasa lain, Grand City Mall, di pinggiran Kalimas. Jadi, bagi pebisnis yang ingin menginjakkan kaki di pasar Indonesia yang besar, Surabaya memberikan alternatif yang atraktif dari ibu kota yang sangat berpolitik dan sering kali membingungkan. 

Tetapi, Surabaya lebih dari sekadar pusat bisnis. Kota ini berada di jantung jaringan kelembagaan Islam, tempat-tempat ibadah, makam, dan sekolah-sekolah yang membentuk Nahdlatul Ulama (NU). NU yang berakar kuat pada budaya dan sejarah Jawa mewakili salah satu (organisasi keagamaan) yang paling dinamis di dunia dalam memberikan tafsir yang membumi terhadap Islam. Semangat kebanggaan lokal di Surabaya ini mengingatkan saya kepada Kota Baru (Malaysia).Sebagai simpatisan, saya juga menjadi pembicara di kampus Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Sunan Ampel Surabaya, tempat saya dijamu Rektor Bapak Nur Syam. Peserta seminar yang muda-muda itu sangatlah penasaran, bersemangat, dan amat menyadari tren global. Yang menarik, pertanyaan-pertanyaan paling berat justru disampaikan gadis-gadis yang berjilbab… (*)

Tulisan ini merupakan terjemahan artikel yang sebelumnya dimuat di harian berbahasa Inggris terbesar di Malaysia, The Star.

Selasa, 29 Maret 2011

Noktah Hitam dalam Whiteboard

Filosofi noktah dalam whiteboard ini saya dapatkan saat masih berstatus siswa SMA. Saat itu senior saya menghapus tulisan dalam papan tulis yang ada di depan kami. Setelah itu, dia menggambarkan noktah kecil hitam dengan spidol di tengah - tengah papan tulis tersebut dan menanyakan kepada kami apa yang kami lihat dari perbuatannya sedari tadi.

Mayoritas suara berkata bahwa itu adalah titik hitam, noda spidol, lingkaran hitam kecil dan sebagainya. Dan si senior hanya merengut mendengar jawaban kami karena jawaban kami semua ternyata SALAH BESAR.

Minggu, 27 Maret 2011

Earth Hour, Efektifkah?

Hari Bumi yang selalu diperingati pada tanggal 26 Maret sudah kita lewati kemarin dan seperti biasa dalam menyambut Hari Bumi selalu diadakan acara Earth Hour. Tiap negara yang berpartisipasi dalam gerakan yang digalang WWF ini mematikan listrik secara sukarela selama satu jam. Sebenarnya apa itu Earth Hour? Seperti yang saya kutip dari situs resmi Earth Hour Indonesia, Earth Hour merupakan kampanye perubahan iklim global WWF yang menghimbau individu, pelaku bisnis, dan pemerintah untuk mematikan lampu selama 1 jam sebagai bentuk dukungan terhadap upaya penanggulangan perubahan iklim.

Rabu, 23 Maret 2011

hard skill vs soft skill

"kalian lulus dari sini pasti mempunyai hard skill yang sama tetapi belum tentu dengan soft skill kalian masing - masing. Oleh karena itu, janganlah malu menjual diri kepada publik sehingga soft skill kalian terasah."
Bpk. Irwanda Wisnu Wardhana - Dosen Pengantar Ilmu Ekonomi

New Season, New Hope

New Season, New Hope, For Indonesia
Tahu slogan di atas teman - teman? Yap, itu adalah slogan dari NBL Indonesia yang telah berakhir pertengahan Maret kemarin. Sebuah liga basket tersohor tanah air yang merupakan pengganti dari IBL sebelumnya. Tetapi yang akan dibicarakan di sini bukanlah liga basket yang sudah berakhir tersebut melainkan slogan alias jargon nya yang terngiang di telinga akhir - akhir ini.

New Season, alasan mengambil slogan NBL ini ya karena slogan tersebut sesuai dengan yang  kita alami sebagai mahasiswa Sekolah Tinggi Akuntansi Negara. Karena apa? karena pada bulan maret ini telah diumumkannya Indeks Prestasi yang merupakan akhir dari perjuangan di semester lalu dan pertanda awal dibukanya semester yang baru, musim yang baru.

Selasa, 08 Maret 2011

Tur Istana? Kenapa Tidak

Minggu, 13 Februari 2011. Hari minggu yang sama seperti hari minggu biasanya. Tidak ada yang spesial di hari itu kecuali tur keliling Istana.

Siapa yang tidak tahu tentang Istana Merdeka dan Negara? Kompleks Istana Merdeka dan Istana Negara yang terletak di seberang Monumen Nasional merupakan Istana yang dihuni sekaligus menjadi tempat kerja dari Presiden kita sekarang ini, Susilo Bambang Yudhoyono.

Dulu sewaktu zaman Orde Baru waktu zaman rezimnya Pa Harto, Istana Negara dan Istana Merdeka itu eksklusif tidak boleh ada warga negara tak berkepentingan yang masuk. Bahkan untuk masuk saja harus melewati beberapa screening yang ketat. Tetapi itu dahulu. Kalau sekarang? Istana Negara dan Istana Merdeka dibuka untuk umum setiap hari sabtu dan minggu untuk Tur Istana. 

Jumat, 25 Februari 2011

Film Impor? Masih Perlukah Kita?

Rasanya sulit kita mengerti bagaimana bisa negara AS yang mengklaim sebagai kampiun demokrasi, yang dulu mengajari pentingnya intensifikasi pajak untuk membiayai peningkatan demokrasi suatu bangsa, eh malah terang-terangan menolak bayar pajak. 

Jakarta - Tidak ada yang menyangkal kita perlu film asing, khususnya film-film Hollywood, Amerika Serikat (AS). Baik sebagai hiburan maupun sebagai sumber inspirasi kehidupan, dan referensi kreatif  untuk sineas serta insan film kita.



Namun, saya tidak yakin kalau di antara kita ada yang mau mempertukarkan kegandrungan pada film Hollywood tersebut dengan hilangnya kedaulatan kita sebagai bangsa. Apapun alasannya.


Sepakat atau tidak sepakat (deal or no deal) hal biasa dalam bisnis. Yang luar biasa, ketika mitra bisnis menolak untuk mengikuti aturan yang berlaku di negeri mitranya, kemudian memprovokasi rakyat dengan informasi menyesatkan. Termasuk kesan mendorong publik "melawan" ketentuan perpajakan sesuai undang-undang (UU). Padahal, UU tersebut  merupakan amanah seluruh rakyat. 


Faktanya seperti itulah yang dilakukan para produsen/eksportir film AS yang tergabung dalam organisasi Motion Picture Association of America (MPAA) di Indonesia. Mereka menolak membayar pajak yang menjadi kewajiban mereka.

Rabu, 23 Februari 2011

Setan : Jenis dan Pekerjaannya

Al 'Amasy berkata,"Ketika aku masuk ke dalam rumah dan tidak menyebut nama Allah SWT, serta tidak bersalam aku melihat api. Aku berkata,"Angkatlah, dan aku berbantahan dengannya. Kemudian aku ingat dan berkata, "Dasim, Dasim, Aku berlindung kepada Allah SWT darinya."

Ada beberapa jenis setan yang mengganggu kehidupan manusia dan berikut jenis beserta pekerjaannya:

Selasa, 22 Februari 2011

totally Absurd !

"Absurd berarti tidak masuk akal, tidak jelas. Absurd sendiri dalam etimologi berarti sesuatu yang tidak ada kejelasannya ataupun sesuatu tidak dapat diterima akal sehat"
(Kamus Besar Bahasa Indonesia)


Jumat, 18 Februari 2011

Miris

Assalamu'alaikum Warahmatullah Wabarakatuh

Hari ini, tepatnya tadi pagi saya menjalankan UAS hari ketiga yaitu Pendidikan Agama Islam. Saat membaca materi modul yang diberikan oleh dosen koordinator kemarin, saya merasa tersontak dan merasa malu dengan para pemuda dan pemudi zaman sekarang termasuk saya di dalamnya.

Saat itu saya sedang membaca modul yang berjudul tentang Westernisasi dan Modernisasi. Seperti kita ketahui budaya barat seakan sudah menjadi tren bagi para pemuda dan pemudi Indonesia zaman sekarang. Modernisasi yang kita tahu merupakan pemuktahiran untuk mengikuti perkembangan zaman merupakan dua mata pisau tajam yang mempunyai efek positif dan sisi negatif yang terkadang lebih ditonjolkan mudharatnya ketimbang efek positifnya. Padahal kita semua sudah mengetahui, Islam merupakan agama yang menuntut pengikutnya hidup modern. Kita ambil contoh, sebelum melakukan ibadah, Islam mewajibkan umatnya untuk berwudlu. Ketika agama lain tidak menyuruh umatnya untuk mencuci tangan sebelum makan, Islam menganjurkan untuk mencuci tangan sebelum makan.

Rabu, 09 Februari 2011

My Mood Booster :)

Ibuku, seorang wanita paruh baya yang tahun ini akan menginjak umur setengah abad, seorang yang selalu aku elu - elukan.


Ibu, aku tahu ketika aku terbangun di tengah malam, engkau telah terjaga dari tidurmu dan sedang melakukan ibadah malam di saat yang lainnya sedang nyenyak terlelap tidur. Mendoakan semua anak - anak mu ini agar menjadi orang yang sukses dalam ke depannya.


Ibu, aku tahu walaupun engkau bekerja seharian, engkau masih menyempatkan untuk memasakkan makanan enak setiap harinya. Walaupun terkadang engkau bersedih dalam hati karena makanan yang tidak termakan oleh anak - anak perempuan mu yang mempunyai sejuta alasan karena takut gemuk atau yang lainnnya.

Sabtu, 05 Februari 2011

Have Got No Where to Run

I open my eyes

I try to see but I’m blinded by the white light
I can’t remember how
I can’t remember why
I’m lying here tonight



And I can’t stand the pain
And I can’t make it go away
No I can’t stand the pain



How could this happen to me
I made my mistakes
I’ve got no where to run
The night goes on
As I’m fading away
I’m sick of this life
I just wanna scream
How could this happen to me



Everybody’s screaming
I try to make a sound but no one hears me
I’m slipping off the edge
I’m hanging by a thread
I wanna start this over again



So I try to hold onto a time when nothing mattered
And I can’t explain what happened
And I can’t erase the things that I’ve done
No I can’t



How could this happen to me
I made my mistakes
I’ve got no where to run
The night goes on
As I’m fading away
I’m sick of this life
I just wanna scream
How could this happen to me



I made my mistakes
I’ve got no where to run
The night goes on
As I’m fading away
I’m sick of this life
I just wanna scream
How could this happen to me

Simple Plan - Untitled

Jumat, 04 Februari 2011

Mengatasi "Lola" pada Netbook Berbasis Intel Atom

Tidak seperti prosesor lain yang kuat, Intel Atom di setting untuk netbook kantoran yang hanya digunakan untuk dokumen atau presentasi. Hal yang sering dialami oleh netbook berbasis Intel Atom ini adalah "Lola" alias loading lambat. Banyak sekali aplikasi - aplikasi yang dapat digunakan untuk menghapus registry - registry sisa yang sudah tidak digunakan ataupun history dari pemakaian netbook, tetapi mayoritas menyedot memori netbook terlalu banyak yang mampu membuat netbook itu sendiri mengalami hang.


Ada sebuah aplikasi ringan yang notabene memadai untuk menghapus registry serta history pemakaian netbook kita. Aplikasi tersebut adalah CCleaner. Ya, aplikasi ini sangatlah ringan dan mudah pemakaian walaupun untuk orang yang awam. Hanya tinggal klik dan seluruh registry serta history yang tidak berguna akan lenyap dari netbook kita.

Kamis, 03 Februari 2011

Februari oh Februari

Februari, bulan terpendek dari keseluruhan bulan. Tidak seperti bulan - bulan lainnya yang mengandung 30 sampai 31 hari, hanya terdapat 28 hari dalam bulan Februari ini. 
Tetapi bulan Februari kali ini merupakan bulan penentuan, bulan perang, bulan penting dalam hidup. Ya, dalam bulan ini saya dan mahasiswa STAN pada umumnya akan menghadapi UAS, tepatnya tanggal 16-28 Februari 2011. Mungkin berlebihan kalau kata orang kalau UAS saja sampai dimisalkan seperti perang dunia. Tapi bagi kami mahasiswa STAN, UAS dan UTS merupakan segalanya yang menentukan kami lanjut untuk semester ke depannya atau berhenti berjuang.
Semangat untuk warga STAN semuanya yang akan menempuh UAS, kita semua pasti bisa melewatinya dan sukses ke depannya. Amin

Viva Belasting.